Tuesday, February 15, 2011

Sudahkah aku menjadi orang yang bersyukur ?

Kemarin dalam sebuah majalah Islam yg baru saja aku beli ada kisah nyata seorang laki-laki bernama ricky…

Dia adalah seorang laki-laki berusia sekitar 27 tahun yg seluruh bagian tubuhnya lumpuh total kecuali kepala, sebenarnya pak ricky awalnya adalah seorang anak yg normal…tapi pada suatu hari kakinya merasakan nyeri dan pada hari-hari berikutnya nyerinya mulai terasa sampai pinggang dan akhirnya tidak lama kemudian dia mengalami kelumpuhan, dan setelah itu lama kelamaan kelumpuhan itu menjalar sampai tangan dan pundaknya dan akhirnya dia sekarang hanya bisa berbaring ditempat tidur karena tidak bisa mengerakkan seluruh tubuhnya kecuali kepalanya.


Dan cerita tidak berakhir disitu saja….hari demi hari dia lalui tanpa lupa bersyukur dengan nikmat yg Allah berikan…yaitu kesempatan hidup, kesempatan untuk bisa bersabar dengan segala yang Allah tentukan, kesempatan untuk bisa membahagiakan ibunya yg selama ini sudah membesarkannya………diantara berjuta susah, beribu keluh dan kesah masih ada harapan…harapan bahwa suatu saat nanti Allah akan memberikan dia tempat yg terbaik bersama ibunya dan orang-orang yg ia sayangi.

Maka dalam sakitnya ia terus berdzikir, melafadzkan asma-asma Allah untuk selalu mengingat kebesaranNya dimanapun,kapanpun….

Kemudian beberapa hari yg lalu aku juga melihat sebuah berita di televisi tentang seorang Ibu yang terkena demam selama 1 minggu! diindikasi bahwa ibu tersebut terkena demam berdarah, penyakit yg ditakuti oleh beberapa orang minggu-minggu terakhir ini karena penyakit ini sudah menelan beberapa korban. Ibu ini tahu bahwa dirinya kemungkinan besar mengidap penyakit ini…tau sekali, tapi apa yg menahan dirinya untuk tidak segera pergi kerumah sakit????? BIAYA….iya, dia tidak mampu membayar biaya rumah sakit karena suaminya hanya seorang BURUH yang seharinya hanya mendapat upah Rp.15000, untuk makan saja susah apalagi untuk berobat????akhirnya dia minta dispensasi kepada rumah sakit pemerintah karena dia tidak punya biaya.

Dan aku bertanya pada diriku….aku juga digaji kurang lebih seperti itu tapi aku bekerja di ruang ber AC, bisa santai ga perlu angkat barang berad….dan kadang (ahhhh) aku malu menceritakannya…..Astaghfirullah al adzhim…

Kemarin disalah satu tayangan televisi ada seorang ibu penjual daging asap yang tiap hari harus bekerja di area amis, karena bergaul dengan ikan-ikan segar yg kemudian harus diolah terlebih dahulu agar bisa dijual dan dikonsumsi orang banyak. Tempat kumuh itu menjadi tempat singgah beliau tiap hari. Kemudian berjualan berkeliling kota agar bisa mendapat uang. Uang yg tidak seberapa itu dibuat beliau untuk menghidupi 4 orang anak dan suami yg kadang bekerja, kadang tidak. Tapi ternyata menjadi miskin tidak membuatnya berhenti untuk membantu orang lain, menafkahkan sebagian harta yang Allah amanahkan untuk orang yg membutuhkan….buktinya beliau mau membeli sebungkus ikan asin dari seorang pedagang yang anaknya sakit tipes dengan harga 10 ribu…..beliau memberikan saja uang yg beliau cari dengan peluh keringat dan tenaga itu untuk orang yang tidak pernah beliau kenal.

Ya Rabb….dengan segala kelapangan yang hamba miliki dengan segala nikmat yg sudah hamba dapat dan rasakan, kesempatan hidup hari ini yang hamba dapatkan….sudahkan hamba menjadi orang yg bersyukur???

astaghfirullah Al Adzhim…..

Sumber : www.rozy.web.id

0 comments:

Post a Comment